MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR BAHASA INDONESIA DENGAN TEKS PROSEDUR DAN MEDIA GAMBAR BERSERI
Diposting pada: 2023-06-07, oleh : frendi, Kategori: Tanpa KategoriMENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR BAHASA INDONESIA DENGAN MEMBUAT TEKS PROSEDUR DENGAN MEDIA GAMBAR BERSERI
Oleh : Diatri MeiVita Sari, S.Pd
Teks prosedur adalah teks yang berisi langkah-langkah atau tahapan yang harus ditempuh untuk mencapai tujuan. Banyak kegiatan disekitar kita yang harus dilakukan menurut prosedur. Teks prosedur dikatakanan lengkap apabila dalam teks prosedur tersebut terdapat tujuan, material dan langkah-langkah. Tujuan berisi tujuan dari pembuatan teks prosedur atau hasil akhir yang akan dicapai (dapat berupa judul). Teks prosedur berisi tentang informasi mengenai tujuan dalam pembuatan atau pengoperasian sesuatu. Material berisi tentang bahan, bahan pelengkap, dan alat. Pada bagian ini disebutkan bahwa teks prosedur membutuhkan bahan, bahan pelengkap, dan alat untuk membuat sesuatu. Langkah-langkah berisi cara-cara yang ditempuh untuk mencapai tujuan (biasanya tidak dapat dirubah urutannya). Langkah-langkah dalam prosedur harus urut dari langkah pertama hingga akhir. Langkah-langkah teks prosedur mengandung konjungsi temporal yang artinya konjungsi (kata hubung) yang mengacu pada urutan waktu. Dari semua struktur teks prosedur yang paling banyak peserta didik tidak menuliskan teks prosedur secara lengkap dengan memperhatikan struktur dan kebahasaan.
Guru memilih model pembelajaran PBL dengan media gambar berseri dalam pembelajaran mengembangkan teks prosedur. Karena model PBL memiliki karakteristik yang bertujuan agar siswa dapat memecahkan suatu masalah dengan cara bertanya, menganalisis, mengevaluasi, menyusun, menciptakan, dan sebagainya. Sejalan dengan karakteristik di atas, model PBL di pandang sebagai sebuah model pembelajaran yang memiliki banyak kelebihan atau keunggulan PBL.
Media gambar berseri merupakan serangkaian gambar yang teridiri dari 2 gambar hingga 6 gambar yang menceritakan satu kesatuan cerita yang dapat dijadikan satu alur pemikiran. Media gambar berseri membuat pembelajaran lebih menyenangkan dan peserta didik lebih tertarik untuk menulis teks prosedur dengan menggunakan media gambar berseri sehingga dapat meningkatkan kemampuan menulis peserta didik.
Pemanfaatan Model pembelajaran PBL (Problem Based Learning) dengan media bambar berseri membuat peserta didik lebih aktif dan menghasikan teks prosedur yang sesuai dengan struktur dan kebahasaan. Dengan model PBL dengan media gambar berseri peserta didik lebih termotivasi dalam mengembangkan teks prosedur.


Berita Lainnya
- Tantangan Pembelajaran Sejarah Masa Pandemi Covid-19
- SOSIALISASI PENILAIAN KINERJA GURU
- Meningkatkan Keterampilan Membaca Aksara Jawa Angka dengan Media Kartu dan Quiziz
- Mengidentifikasi Informasi dalam Teks Ceramah Menggunakan Model Pembelajaran Grup Investigation
- Ridho Syuhada-Pelajar SMAN 1 Bergas terpilih Program Garuda Select 3,2020
Tinggalkan Komentar
Ada 0 komentar untuk berita ini

- Kegiatan Pengabdian Masyarakat Mahasiswa UDINUS – Prodi Teknik Informatika di SMA Negeri 1 Bergas
- Meningkatkan Keterampilan Membaca Aksara Jawa Angka dengan Media Kartu dan Quiziz
- Menulis Tembang Gambuh Metode Inquiry dengan (PJBL) melalui Pendekatan Saintifik
- INFORMASI DAFTAR ULANG
- MGMP Matematika Gelar Workshop Perangkat Ajar KM